Rabu, 07 November 2012

CV.KARYA HIDUP SENTOSA


CV.KARYA HIDUP SENTOSA


Sejarah singkat berdirinya perusahaan
CV. KARYA HIDUP SENTOSA adalah pabrik alat / mesin pertanian yang didirikan pada tahun 1953, di Yogyakarta oleh Bapak dan Ibu Kirjo Hadi Suseno.
Pada tahun 1972 CV. KHS mendapatkan penghargaan Anugerah Satya Lencana Pembangunan dari Presiden RI-2. Setahun kemudian, pada th 1973 CV. KHS melakukan joint venture dengan KUBOTA Corp. dengan mendirikan pabrik mesin PT. KUBOTA Indonesia (PT. KI) di Semarang. Dan kini CV. KHS telah mendapat sertifikat ISO 9001:2008.
CV. KHS memproduksi alat-alat pertanian dengan merk "QUICK", seperti traktor tangan (power tiller), power thresher dan sebagainya.
Merk QUICK asalnya dari seorang pelanggan. Waktu itu produk CV. KHS belum ber-merk, pelanggan tersebut menawarkan diri untuk memberi nama merk, kemudian si pelanggan menanyakan nama si pemilik yaitu Kwik Hing Sie ( Pak Kwik) dari nama tersebut diambil kata "Kwik" ditransformasi ke dalam bahasa Inggris menjadi QUICK (berarti : "cepat") kemudian "QUICK" diusulkan menjadi nama merk dan Bp. Kirjo Hadi Suseno setuju.
Sejak itu produk mesin dan alat pertanian produksi CV. KHS diberi merk QUICK dan telah didaftarkan paten merk .Dari penamaan merk-pun adalah usulan dari pelanggan (Customer Oriented )
Traktor tangan QUICK merupakan produk andalannya dan menjadi market leader di Indonesia juga export ke negara lain. CV. KHS juga mengembangkan produk lain, seperti generating set dan memproduksi exhaust manifold dan sudah export ke KUBOTA Corp. Japan, spare parts otomotif dan spare parts mesin textile.
CV. KHS memiliki 7 kantor cabang pemasaran di Yogyakarta, Jakarta, Surabaya, Tanjung Karang, Makassar, Medan, dan Sidrap, serta didukung lebih dari 400 dealer / toko yang tersebar di seluruh Indonesia.
Data Perusahaan
·         Nama perusahaan : CV. KARYA HIDUP SENTOSA ( CV. KHS )
·         Merk Dagang / Brand : QUICK
·         Produsen :      
a.       Traktor Tangan QUICK
b.      Power Thresher QUICK
c.       Foundry cast iron ( blank & finish part )
d.      Generating Set QUICK
e.       Towerlamp QUICK
·         Bidang Usaha
A.    Mesin Pertanian:
a.       Traktor tangan QUICK / power tiller
b.      Traktor roda empat KUBOTA / four wheel traktor
c.       Mesin perontok QUICK / power thresher
d.      Pompa air set / water pump set
e.       Alat tanam / transplanter
f.       Alat Pengolah Pupuk Organik (APPO) set
B.     Mesin Diesel :           
a.       Mesin diesel horisontal KUBOTA (Dealer Utama)
b.      Mesin diesel vertikal KUBOTA (Dealer Utama)
C.     Produk Genset :
a.       QUICK Generator Sound Proof ( KUBOTA engine + alternator DENYO / STAMFORD )
b.       QUICK Generator Open Type ( KUBOTA engine + alternator DENYO / STAMFORD )
c.       AMF (Automatic Main Failure) for generator
d.      DENYO / STAMFORD alternator
e.       QUICK Tower lamp
D.    Produk cast iron dan finish part dari bahan:        FC 20-30 dan FCD 40-80
E.      Spare Part :
a.       Spare part alat pertanian
b.      Spare part mesin diesel horisontal
c.       Spare part mesin diesel vertikal
d.      Rubber roll
e.       V-belt
f.       Gasket
g.      Bearing
h.      Piston Ring
i.        Chain
Fasilitas Produksi
·         Riset dan Desain
Dalam merancang sebuah produk, kami menggunakan sistim komputerisasi yang canggih dan modern dengan software :
a.       CAD (Computer Aided Design), untuk membuat gambar kerja 3 dimensi yang presisi dan berkualitas baik.
b.      CAE (Computer Aided Engineering), untuk mensimulasi / menghitung kekuatan masing-masing part dalam gambar kerja
·         Riset dan Uji Coba
Produk baru yang diciptakan CV. KHS dilakukan dengan Riset dan Uji Lapangan yang terencana dan pengawasan yang teliti, sehingga menghasilkan produk berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan konsumen.



Teknologi & SDM
Sekitar tahun 2002 CV Karya Hidup Sentosa telah melakukan investasi yang cukup besar berupa mesin-mesin produksi yang berteknologi canggih (Advanced Technology) serta mempunyai kemampuan yang luar biasa dibanding mesin-mesin yang digunakan sebelumnya.
Perusahaan juga merekrut sumber daya manusia berkualitas secara selektif serta melakukan training bagi karyawan secara berkesinambungan, baik di dalam negeri maupun di luar negeri. saat ini CV Karya Hidup Sentosa mempunyai ± 1.000 karyawan dari berbagai daerah, disiplin ilmu dan jenjang pendidikan serta keahlian yang bervariasi.


·         Proses Pemesinan
A.   Area gudang produksi
Di area gudang produkisi Unit komponen traktor siap untuk dikirim ke berbagai cabang maupun perusahaan suplayer. Gudang produksi mampu menampung sekitar 3000 unit komponen traktor.
B.   Area machining A
Terdapat 86 unit mesin, proses dalam pembuatan profil, gear tranmisi, shaft. Ada sekitar 30 karyawan di area ini.
Ø  mesin-mesin :
a.    CNC machining center.
b.     CNC lathe.
c.    CNC grinding.
d.    CNC induction Hardening .
C.   Area machining B
Terdsapat 86 unit mesin, proses dalam pembuatan AS, shaft, quencing, gear. Mesin produksi baik konvensional maupun mesin otomatis. Ada sekitar 30 karyawan di area ini.
Ø  Mesin-mesin :
a.    Lathe, Grinding.
b.     Boring, Milling, Drill/Taping.
c.    Broaching, Resharpening Tools.
d.    Facing & Center .
e.    Quencing machine (automation)
f.     Mesin-mesin pendukung lain (baik automatic dan conventional)
g.    Beberapa mesin-mesin pembuat gear sebanyak 30 unit.
D.   Area machining C
Terdapat 86 unit mesin, proses dalam pembuatan Sproket maupun berbagai jenis roda gigi. Ada sekitar 15 karyawan di area ini.
Ø  Mesin-mesin :
a.    CNC machining center.
b.    CNC grinding.
c.    CNC induction Hardening .



E.   Area perakitan.
Proses perakitan pertama yang dilakukan adalah pemasangan Arm sprocket dan perakitan kedua untuk perakitan gear transmisi. setelah melalui perakitan produk kemudian di uji coba.
a.    Pemasangan arm sprocket dan Gear
b.    Proses pengerjaan : Pemasangan gear transmisi
F.    Area sheet metal working
Area pengerjaan pelat logam sebagai bahan baku pembuatan rangka traktor tangan. proses pengerjaan pelat logam di antara lain adalah proses punching dan blanking. menggunakan mesin press hidrolik dengan kapasitas besar sebanyak 6 unit, dan mesin power press dengan kapasitas sedang sebanyak 16 unit.
G.   Area pengelasan
Area pengelasan untuk pelat baja dari area sheet metal working yang dirakit menjadi frame lengan traktor dan kerangka traktor. Pengelasan menggunakan robot las. Ada sekitar 30 karyawan di area ini.
H.   Painting
Proses pengecatan blok tranmisi,kerangka traktor, lengan traktor. Pengecatanya secara otomatis menggunakan spray gun. Pengeringannya menggunakan oven. keluar dari tempat pengecatan produk langsung di lakukan pengecekan cat. Ada sekitar 15 karyawan di area ini.
I.      Area packing
Proses packing dilakukan mengemas berbagai komponen produk yang telah melewati proses pengecatan. dalam area ini juga terdapat proses Marking, yaitu proses pemberian merek pada komponen traktor sebelum di bungkus untuk di kirim ke gudang. ada sekitar 5 karyawan di area ini.
J.    Pengecoran Logam
Proses pengecoran logam mempunyai fasilitas seperti : sand mixer, moulding machine, shot blasting machine, pattern shop, sand plant, medium frequency induction furnace, tilting furnace for alumunium, shell core machine, pedestal grinder. Ada sekitar 200 karyawan di area ini.
K.   Quality Control
Proses quality control di perusahaan ini menggunakan mesin-mesin inspeksi yang presisi dan juga menggunakan CNC, yang mampu mengukur dengan ketelitian yang tinggi, sehingga kualitas komponen dapat dipastkan memenuhi standard.
Mesin-mesin :
a.    CNC gear tester.
b.     CNC Coordinate Measuring Machine.
c.    CNC gear tester.
d.    Hardness tester.
e.    Roughness tester.
f.     Micro cutting dan micro tri gloss.
g.    Tachometer infrared.
h.    vibrometer.
i.      valve spring tester.
j.      Posi test.
k.    cyclic corrosion test /CCT.
l.      Block gauge set dan dial gauge teste.